November 09, 2012

Memahami Konsep ISO

Secara definisi ISO adalah ukuran tingkat sensifitas sensor kamera terhadap cahaya. Semakin tinggi setting ISO kita maka semakin sensitif sensor terhada cahaya.
Untuk mendapatkan gambaran yang jelas tentang setting ISO di kamera kita (ASA dalam kasus fotografi film), coba bayangkan mengenai sebuah komunitas lebah.
  1. Sebuah ISO adalah sebuah lebah pekerja. Jika kamera saya set di ISO 100, artinya saya memiliki 100 lebah pekerja.
  2. Dan jika kamera saya set di ISO 200 artinya saya memiliki 200 lebah pekerja.
Tugas setiap lebah pekerja adalah memungut cahaya yang masuk melalui lensa kamera dan membuat gambar. Jika kita menggunakan lensa identik dan aperture sama-sama kita set di f/3.5 namun saya set ISO di 200 sementara anda 100 (bayangkan lagi tentang lebah pekerja), maka gambar punya siapakah yang akan lebih cepat selesai?

Secara garis besar:
  1. Saat kita menambah setting ISO dari 100 ke 200 (dalam aperture yang selalu konstan – kita kunci aperture di f/3.5 atau melalui mode Aperture Priority – A atau Av), kita mempersingkat waktu yang dibutuhkan dalam pembuatan sebuah foto di sensor kamera kita sampai separuhnya (2 kali lebih cepat), dari shutter speed 1/125 ke 1/250 detik.
  2. Saat kita menambah lagi ISO ke 400, kita memangkas waktu pembuatan foto sampai separuhnya lagi: 1/500 detik.
  3. Setiap kali mempersingkat waktu esksposur sebanyak separuh, kita namakan menaikkan esksposur sebesar 1 stop.
Anda bisa mencoba pengertian ini dalam kasus aperture, cobalah set shutter speed kita selalu konstan pada 1/125 (atau melalui mode Shutter Priority – S atau Tv), dan ubah-ubahlah setting ISO anda dalam kelipatan 2; missal dari 100 ke 200 ke 400 …dst, lihatlah perubahan besaran aperture anda.

Memahami Konsep Exposure

Seringkali setelah membeli kamera digital baik slr maupun point & shoot, kita terpaku pada mode auto untuk waktu yang cukup lama. Mode auto memang paling mudah dan cepat, namun tidak memberikan kepuasan kreatifitas.

Bagi yang ingin “lulus dan naik kelas” dari mode auto serta ingin meyalurkan jiwa kreatif  kedalam foto-foto yang dihasilkan, ada baiknya kita pahami konsep eksposur. Fotografer kenamaan, Bryan Peterson, telah menulis sebuah buku berjudul Understanding Exposure yang didalamnya diterangkan konsep eskposur secara mudah.

Peterson member ilustrasi tentang tiga elemen yang harus diketahui untuk memahami eksposur, dia menamai hubungan ketiganya sebagai sebuah Segitiga Fotografi. Setiap elemen dalam segitiga fotografi ini berhubungan dengan cahaya, bagaimana cahaya masuk dan berinteraksi dengan kamera.


long eksposure

Ketiga elemen tersebut adalah:
  1. ISO – ukuran seberapa sensitif sensor kamera terhadap cahaya
  2. Aperture – seberapa besar lensa terbuka saat foto diambil
  3. Shutter Speed – rentang waktu “jendela’ didepan sensor kamera terbuka
Interaksi ketiga elemen inilah yang disebut eksposur.  Perubahan dalam salah satu elemen akan mengakibatkan perubahan dalam elemen lainnya.

Perumpamaan Segitiga Eksposur

Mungkin jalan yang paling mudah dalam memahami eksposur adalah dengan memberikan sebuah perumpamaan. Dalam hal ini saya menyukai perumpamaan segitiga eksposur seperti halnya sebuah keran air.
  • Shutter speed bagi saya adalah berapa lama kita membuka keran.
  • Aperture adalah  seberapa lebar kita membuka keran.
  • ISO adalah kuatnya dorongan air dari PDAM.
  • Sementara air yang mengalir melalui keran tersebut adalah cahaya yang diterima sensor kamera.
Tentu bukan perumpamaan yang sempurna, tapi paling tidak kita mendapat ide dasarnya. sebagaimana anda lihat, kalau exposure adalah jumlah air yang keluar dari keran, berarti kita bisa mengubah nilai exposure dengan mengubah salah satu atau kombinasi ketiga elemen penyusunnya. Anda mengubah shutter speed, berarti mengubah berapa lama keran air terbuka. Mengubah Aperture berarti mengubah seberapa besar debit airnya, sementara mengubah seberapa kuat dorongan air dari sumbernya.

November 07, 2012

Best drummer in the world

Berikut ini adalah urutan drummer terbaik kelas dunia (via Rolling Stone):

1. John Bonham - Led Zeppelin 

 


John Bonham, drumer yang paling menakjubkan, berpengaruh, dan dikagumi sepanjang masa, telah mengilhami jutaan drumer melalui energi, kekuatan, dan kreativitasnya. Melalui serangkaian kenangan dan anekdot dari teman-teman dekat Bonham dan rekan-rekan sesama musisi-termasuk anggota Led Zeppelin: John Paul Jones, Robert Plant, dan Jimmy Page, plus para drumer seperti Carmine Appice, Bev Bevan, Cozy Powell, Ian Paice, dan Dave Mattacks-Chris Welch merajut kisah dramatis warga Midlands yang mengubah cara berpikir orang-orang tentang permainan drum ini, kisah yang diawali dari perjuangan awal Bonham di usia remaja sampai sukses yang luar biasa sebagai anggota band rock terbesar-dan terbising, hingga kematiannya yang tragis di usia 32 tahun. Semuanya mengungkap kecemerlangan teknik Bonzo yang meskipun secara radikal sangat keras, namun dilandasi oleh kepekaan musikal yang lembut. Nicholls jugs melengkapi kajiannya dengan paparan yang paling mendetail dan,akurat mengenai beragam drum kit dan peralatan perkusi Bonham. 

2. Keith Moon 


Lahir pada tanggal 23 Agustus 1946. Drummer asal Inggris ini tergabung dalam grup band The Who. Keith Moon dikenal sebagai drummer yang inovatif. Ia juga dikenal dengan drumer yang memiliki pukulan keras. “Moon The Loon” atau Si Gila Moon adalah julukan yang diberikan kepada Keith Moon, karena gaya hidupnya yang aneh.

3. Neil Peart

 1952 - Lahir - 12 September, di Hamilton, Ontario, Kanada. Neil mulai mengambil pelajaran drum pada usia 13 tahun dan pada akhir tahun 60-an / awal '70-an, menenggelamkan diri dalam suara menantang batu seperti drumer sebagai Status Keith Moon, ELP's Carl Palmer, Ya 'Bill Bruford, dan legendaris big-band drummer Buddy Rich. Setelah yang singkat tinggal di Inggris (di mana ia menemukan tulisan-tulisan Ayn Rand), cerdas kembali ke Kanada pada awal tahun 70-an dan menemukan bahwa up-dan-datang band Rush, yang baru saja dibungkus tur di belakang album debut mereka , sedang mencari drummer baru. Neil dianugrahi Tryout dan segera diberi anggukan untuk bergabung, sebagai trio (yang juga termasuk penyanyi / bassist Geddy Lee dan gitaris Alex Lifeson) berupaya untuk memperluas pada arah musik mereka, yang kemudian diperluas blues terdiri dari kemacetan Led Zeppelin. 

4. Dave Grohl - Nirvana



Sebelum bergabung dengan Nirvana Dave Grohl bermain drum di local band Freak Baby and Scream. Foo Fighters telah mengambil banyak waktunya dalam 15 tahun terakhir, tapi dia membuat waktu untuk mendapatkan kit kembali di belakang Queens Of the Stone Age and Them Crooked Vultures.

5. Ringo Starr - The Beatles



Ringo bukan drummer mencolok, dan dia menyelamatkan solo gendang satu-satunya di The Beatles untuk lagu terakhir di album terakhir mereka.
 

6. Buddy Rich


Secara luas dianggap sebagai salah satu drumer jazz terbesar sepanjang masa, Buddy Rich bermain dengan Tommy Dorsey, Benny Carter, Ella Fitzgerald dan Louis Armstrong. Dia terus bermain sampai sesaat sebelum kematiannya pada tahun 1987, dan keterampilan sepenuhnya utuh sampai akhir - sebagaimana dibuktikan oleh pasangan zaman akhir drum yang luar biasa.

7. Stewart Copeland - The police



Stewart Copeland telah lebih dipengaruhi oleh drumer jazz daripada rock drummer, meskipun dia adalah drummer di salah satu grup rock paling sukses sepanjang masa. Dari klip Copeland "So Lonely" selama masa kejayaan The Police ini memberikan tampilan yang besar ke jenius yang halus, dan kekuatan yang dapat membawa pada saat yang tepat.

8. ?uestlove


Pada titik ini ada musisi  yang sangat sedikit terkenal, Ahmir drummer Roots "?uestlove". Dari jamming dengan Jay-Z, Kanye West, Lauryn Hill dan D'Angelo dengan tugasnya sebagai pemimpin band dari Late Night With Jimmy Fallon, dia punya lebih banyak kesempatan untuk bermain dengan hebat dari hampir siapa pun dalam bisnis. Untuk salah satu dari hal-hal menakjubkan yang tak terhitung jumlahnya yang telah dia lakukan.

9. Ginger Baker

 


Sebelum John Bonham dan Neil Peart ada Ginger Baker, drummer legendaris Cream ini yang praktis menemukan drum solo rock. Karena Cream bubar pada 1968, ia menjadi sangat tertarik pada musik dunia (jauh sebelum Peter Gabriel dan Paul Simon membuatnya modis), namun pada tahun 2005 ia kembali dengan Cream untuk konser di London dan New York. Banyak yang telah ditulis, ia pergi sebelum mereka menunjukkanya, tetapi  ia menunjukkannya dengan solo terkenal "Toad" setiap malam, ia masih memiliki yang terbaik , bahkan jika waktu telah memperlambat, dia turun sedikit.

10. Michael Shrieve



Michael Shrieve (lahir 6 Juli 1949, di San Francisco) adalah drummer Amerika, perkusi, dan kemudian, seorang komposer musik elektronik. Ia paling dikenal sebagai drummer di band eponymous Carlos Santana, pertama kali bermain di delapan album dari tahun 1969 sampai 1974. Penampilannya di tahun 1969 Woodstock festival, ketika dia hanya 20 tahun, membuatnya salah satu musisi termuda untuk tampil di festival. Solo drum Shrieve selama extended version " Soul Sacrifice " dalam film Woodstock telah digambarkan sebagai "electrifying".


 







Membuat Hotspot (tanpa Ad hoc) menggunakan Wi-Fi Laptop

Cara membuat hotspot yang umum digunakan adalah memakai Wi-Fi router untuk share akses internet ke perangkat y memiliki fasilitas WiFi (Laptop, Blackberry, Ipad, Smartphone, Android, PSP dll).

Bila kita ingin menghubungkan 2 komputer yang memiliki akses Wi-Fi tanpa menggunakan Wireless Router biasanya salah satu akan menjadi Adhoc server sedangkan yang lainnya menjadi client, tapi bila kita ingin membagi koneksi internet hotspot dengan PSP, Blackberry, iPad, atau Nintendo DSi maka Hotspot Adhoc tidak akan bisa terdeteksi, hal ini terjadi karena mereka membutuhkan koneksi yang lebih aman seperti WPA2 (begitu kira2 bahasa non-teknisnya).

Fakta Teknis : Satu perbedaan terbesar antara Adhoc dan Access Point adalah bahwa Access Point mode memungkinkan Anda untuk benar-benar berbagi koneksi Wi-Fi, dari kartu Wi-Fi yang sama dengan Anda gunakan untuk mengakses jaringan Wi-Fi. Ad Hoc membutuhkan koneksi internet datang dari kartu lain (Ethernet, seluler atau kartu Wi-Fi kedua di komputer Anda).

Kita bisa menggunakan laptop / PC kita yg biasanya hanya untuk membagi koneksi internet dengan laptop lain, menggunakan program bernama Connectify. Fungsi program ini ialah mengubah WiFi  pada laptop kita menjadi Wi-Fi Router.

Membuat Hotspot menggunakan Wi-Fi Laptop:

Pertama-tama download dahulu program Connectify disini, dan pilih menu download. Setelah di-install, hidupkan Wifi laptop, lalu klik notifikasi icon yang berada didekat jam, seperti gambar dibawah.

Cara membuat hotspot di laptop Windows 7

Akan muncul kotak seperti dibawah ini

Cara setting connectify

Wifi name: isi nama koneksinya
Password: 8 karakter
Internet: pilih koneksi internet yg akan di share
WiFi dan Mode dibiarkan apa adanya saja, setelah itu klik Start Hotspot untuk membuat laptop anda menjadi hotspot.

Aktifkan device anda lalu connect. Sekarang anda bisa membagi internet di laptop anda ke Blackberry, Smartphone, PSP, Ipad , dll tanpa khawatir menghabiskan pulsa atau membeli Wi-Fi Router.

System Requirement :

  • Windows 7  (salah satu alasan mengapa anda harus mengupgrade windows xp / vista anda) atau Windows Server 2008 R2 (32/64bit)
  • Kartu Wi-Fi yg kompatibel dengan Windows 7

Beberapa kartu Wi-Fi yg Kompatibel dengan Connectify:

  • Atheros AR5xxx/AR9xxx cards, driver version 8.0.0.238
  • Broadcom 4310-series (in many Dell laptops)
  • Broadcom 4321AG/4322AG/43224AG WLAN Adapter, driver version 5.60.18.8 (here)
  • D-link AirPlus G DWL-G510 Wireless PCI Adapter, driver version 3.0.1.0
  • D-Link DWA-140 RangeBooster N USB Adapter, driver version 3.0.3.0
  • Dell 1510 Wireless N adapter, Broadcom version, driver 5.60.18.8, (here)
  • Intel 5100/5300, driver version 13.0.0.107
  • Linksys Dual-Band Wireless-N USB Network Adapter(WUSB600N), driver version 3.0.10.0
  • Netgear 108 Mbit WG311T
  • Ralink RT2870 (in many 802.11n USB dongles)
  • Realtek RTL8187B (Win7 driver ver.1178)
  • Realtek RTL8187SE (with the drivers that came with Windows 7)
  • Realtek RTL8192u with 1370(Beta)
  • Sitecom Wireless USB Adapter 54g WL-608, with Ralink RT2870 drivers, version 3.0.9.0

Kartu Wi-Fi yang tidak kompatibel dengan Connectify:

  • Belkin F5D7050UK
  • Belkin Wireless G MIMO devices (as of version 3.1.2.0)
  • D-Link AirPlus G DWL-G122
  • Gigabyte GA-WPKG 802.11g
  • Intel 3945/4965,2200BG (most Intel cards, unfortunately)
  • Mac Book Builtin Broadcom devices
  • Realtek RTL8187 (like in older 802.11bg USB dongles)
  • Zydas ZD1211 (also in 802.11bg USB dongles)

TroubleShooting Connectify:

1. Periksa merk dan model kartu Wi-fi anda apakah didukung oleh connectify, dan update driver ke versi terbaru.
2. Pastikan anda mengginstall Connectify dengan User yang memiliki hak Administrator
3. Periksa status driver Microsoft Virtual WiFi Miniport Adapter:
  • Masuk ke Device Manager di Control Panel, periksa di bagian Network Adapters akan ada device Microsoft Virtual WiFi Miniport Adapter. Pastikan disampingnya tidak muncul tanda seru kuning, dan bila ada tanda seru kuning, untuk mengatasinya double klik Microsoft Virtual WiFi Miniport Adapter lalu masuk ke tab Driver, klik Disable kemudian klik lagi Tombol Enable.
  • Bila Virtual Wifi Miniport tidak muncul di Device Manager Windows 7, ketikkan lewat command prompt perintah berikut:
    netsh wlan set hostednetwork mode=allow
    netsh wlan start hostednetwork
4. Periksa setting Firewall anda dan pastikan buka akses network untuk program dan port berikut:
1. Connectifyd.exe
UPnP – 1900 (UDP), 2869 (TCP), 5000 (TCP)
2. ConnectifyNetServices.exe
DHCP – 67 (UDP), 68 (UDP), 1317 (UDP)
DNS – 53 (UDP), 1303 (UDP)

5. Periksa status Internet Connection Sharing di Control Panel\Network and Internet\Network Connections, klik kanan network adapter anda (misal:Lan card atau modem 3g) pilih tab Sharing lalu centang pilihan Allow other network users to connect through this computer’s Internet connection.

Mengaktifkan ICS (Internet Connection sharing) di Windows 7

6. Beberapa modem yang dibundling langsung dari operator seluler (contoh: GSM, 3G atau EVDO) akan mencegah penggunaan Internet Connection Sharing(ICS) di Windows 7, sehingga meskipun hotspot sudah terkoneksi, tetap tidak bisa mengakses Internet.

7. Versi Connectify 2.2 terdapat bug VPN dan beberapa modem akan mengalami masalah, bila anda mengalami “Error 651: The Modem (or other connecting device) has reported an error” silahkan download Connectify 2.1 di http://connectify21.4shared.com

8. Bila anda mengalami Bluescreen (BSOD) setelah menginstall connectify, untuk mengatasinya anda bisa menginstal Windows 7 SP1 atau mendownload bugfix Windows Hotfix for KB2496820 (download akan dikirimkan melalui alamat email yang anda tuliskan di form).

Arti Android beserta fasilitas yang ada didalamnya

Handphone / Hp Android semakin populer di dunia dan menjadi saingan serius bagi para vendor handphone yang sudah ada sebelumnya seperti Nokia, Blackberry dan iPhone. Tapi bila anda menanyakan ke orang Indonesia kebanyakan “Apa itu Android ?” Kebanyakan orang tidak akan tahu apa itu Android, dan meskipun ada yang tahu pasti hanya untuk orang tertentu yang geek / update dalam teknologi. Ini disebabkan karena masyarakat Indonesia hanya mengenal beberapa merek handphone yaitu BlackBerry, Nokia, dan merek lainnya. 

Ada beberapa hal yang membuat Android sulit (belum) diterima oleh pasar Indonesia, antara lain:

  • Kebanyakan handphone Android menggunakan input touchscreen yang kurang populer di Indonesia,
  • Android membutuhkan koneksi internet yang sangat cepat untuk memaksimalkan kegunaannya padahal Internet dari Operator selular Indonesia kurang dapat diandalkan,
  • Dan yang terakhir anggapan bahwa Android sulit untuk dioperasikan / dipakai bila dibandingkan dengan handphone lain macam Nokia atau Blackberry.

 

Apa itu Android

Android adalah sistem operasi yang digunakan di smartphone dan juga tablet PC. Fungsinya sama seperti sistem operasi Symbian di Nokia, iOS di Apple dan BlackBerry OS. Android tidak terikat ke satu merek Handphone saja, beberapa vendor terkenal yang sudah memakai Android antara lain Samsung , Sony Ericsson, HTC, Nexus, Motorolla, dan lain-lain. Android pertama kali dikembangkan oleh perusahaan bernama Android Inc., dan pada tahun 2005 di akuisisi oleh raksasa Internet Google. Android dibuat dengan basis kernel Linux yang telah dimodifikasi, dan untuk setiap release-nya diberi kode nama berdasarkan nama hidangan makanan. Keunggulan utama Android adalah gratis dan open source, yang membuat smartphone Android dijual lebih murah dibandingkan dengan Blackberry atau iPhone meski fitur (hardware) yang ditawarkan Android lebih baik.

Beberapa fitur utama dari Android antara lain WiFi hotspot, Multi-touch, Multitasking, GPS, accelerometers, support java, mendukung banyak jaringan (GSM/EDGE, IDEN, CDMA, EV-DO, UMTS, Bluetooth, Wi-Fi, LTE & WiMAX) serta juga kemampuan dasar handphone pada umumnya.

 

Versi Android yang beredar saat ini

 

Eclair (2.0 / 2.1)

Versi Android awal yang mulai dipakai oleh banyak smartphone, fitur utama Eclair yaitu perubahan total struktur dan tampilan user interface dan merupakan versi Android yang pertama kali mendukung format HTML5.

Apa itu android

 

Froyo / Frozen Yogurt (2.2)

Android 2.2 dirilis dengan 20 fitur baru, antara lain peningkatan kecepatan, fitur Wi-Fi hotspot tethering dan dukungan terhadap Adobe Flash.

 

Gingerbread (2.3)

Perubahan utama di versi 2.3 ini termasuk update UI, peningkatan fitur soft keyboard & copy/paste, power management, dan support Near Field Communication.

 

Honeycomb (3.0, 3.1 dan 3.2)

Merupakan versi Android yang ditujukan untuk gadget / device dengan layar besar seperti Tablet PC; Fitur baru Honeycomb yaitu dukungan terhadap prosessor multicore dan grafis dengan hardware acceleration (Tablet pertama yang memakai Honeycomb adalah Motorola Xoom yang dirilis bulan Februari 2011).


Tablet Android


Google memutuskan untuk menutup sementara akses ke source code Honeycomb, hal ini dilakukan untuk mencegah vendor pembuat handphone menginstall Honeycomb pada smartphone. Karena di versi sebelumnya banyak perusahaan menginstall Android ke dalam tablet PC, yang menyebabkan user tidak puas dan akhirnya membuat citra Android tidak bagus.

 

Ice Cream Sandwich (4.0)

Android Ice Cream Sandwich diumumkan pada 10 Mei 2011 di ajang Google I/O Developer Conference (San Francisco) dan resmi dirilis pada tanggal 19 Oktober 2011 di Hongkong. “Android Ice Cream Sandwich” dapat digunakan baik di smartphone ataupun tablet. Fitur utama Android ICS 4.0 ialah Face UnlockAndroid Beam (NFC), perubahan major User Interface, dan ukuran layar standar (native screen) beresolusi 720p (high definition).

 

Android Jelly Bean (4.1)

Android Jelly Bean lebih menfokuskan fiturnya ke peningkatan User Interface yang lebih lancar dan responsif. Di versi ini juga menandai hadirnya fitur Google Now yang memberikan saran dan rekomendasi berdasarkan data-data yang tersimpan (kontak, kalender, lokasi, dll) di handphone.

 

Market Share Android

Pada tahun 2012 sekitar 630 juta smartphone akan terjual diseluruh dunia, dimana diperkirakan sebanyak 49,2% diantaranya akan menggunakan OS Android. 
 Data yang dimiliki Google saat ini mencatat bahwa 500.000 Handphone Android diaktifkan setiap harinya di seluruh dunia dan nilainya akan terus meningkat 4,4% /minggu.

Platform  Codename  API Level      Distribution
Android 1.5  Cupcake          3             0.3%
Android 1.6   Donut          4             0.7%
Android 2.1  Eclair          7             6.0%
Android 2.2  Froyo          8              23.1%
Android 2.3 - 2.3.2         Gingerbread          9             0.5%
Android 2.3.3 - 2.3.7         10             63.2%
Android 3.0  Honeycomb         11             0.1%
Android 3.1         12             1.0%
Android 3.2         13             2.2%
Android 4.0 - 4.0.2  Ice Cream Sandwich         14              0.5%
Android 4.0.3         15             2.4%

Data distribusi versi OS Android yang beredar di dunia sampai April 2012

 

Applikasi Android

Android memiliki komunitas developer yang besar untuk pengembangan applikasi, ini membuat fungsi Android menjadi lebih luas dan beragam. Android Market (sekarang Google Play) merupakan tempat download applikasi Android baik gratis ataupun berbayar yang dikelola oleh Google.


Applikasi Android di handphone

Meskipun tidak direkomendasikan, kinerja dan fitur Android dapat lebih ditingkatkan dengan melakukan Root Android. Fitur seperti Wireless Tethering, Wired Tethering, uninstall crapware, overclock prosessor, dan install custom flash ROM dapat digunakan pada Android yang sudah diroot.

Microsoft akan membuat smartphone Windows Phone 8 dengan merek sendiri

Microsoft dikabarkan sedang membuat smartphone Windows Phone 8 yg akan bersaing head-to-head dengan Nokia dan vendor handphone lain.

 

Microsoft sepertinya ingin mengikuti jejak Apple yang ingin membuat OS serta memproduksi smartphone dengan merknya sendiri dan mendapatkan keuntungan milyaran dollar.
Rumor yg dihembuskan oleh situs BGR, disebutkan bahwa Microsoft dalam beberapa bulan kedepan (awal 2013) akan merilis smartphone dengan merknya sendiri (mungkin saja akan diberi nama Surface phone).

Bila rumor ini menjadi kenyataan, maka bisa berakibat bencana besar bagi Nokia yang telah menekan kontrak eksklusif dengan Microsoft untuk memakai Windows Phone di seri Lumia smartphone. Karena dengan Microsoft membuat smartphonenya sendiri maka sedikit banyak akan berpengaruh pada volume penjualan Nokia Lumia 920.

Memang Nokia bukanlah satu-satunya vendor yang membuat handset dengan OS Windows Phone 8 (ada HTC, Samsung, LG), tapi hanya Nokia-lah yg terbilang sangat serius menggarap WP8 dan menggantungkan semua harapannya untuk bangkit di WP8. Ini berbeda dengan vendor lain seperti HTC dan Samsung yg bisa dibilang hanya merangkul WP8 sebagai backup atau pelengkap dengan banyak tipe lain menjalankan OS Android.

Membuat smartphone dengan hardware dan merk sendiri sangat mungkin dilakukan Microsoft, apalagi hal serupa juga sudah dilakukan dengan rencana kehadiran tablet Surface (Windows 8 RT) yg secara logika juga bersaing head-to-head dengan partnernya seperti Acer, Lenovo, dll.

Surface Windows Phone 8
Gambar konsep Surface Phone (deviantART)

Disaat seperti ini, mungkin ini adalah waktu yang tepat bagi Nokia untuk menyesal dan mengutuki keputusannya lebih memilih Windows Phone ketimbang Android. 

November 05, 2012

Fungsi terselubung dari Google

Banyak dari kita menggunakan mesin pencari google sehari-hari tetapi apakah agan2 tahu bahwa google juga merupakan alat yang ampuh unntuk hal-hal lain? Ada beberapa trik sederhana namun hebat hasilnya yang dapat agan gunakan ketika mencari dengan menggunakan fitur-fitur Google.

1. Gunakan Google sebagai kalkulator.
Google telah memiliki built-in calculator, dengan memasukkan kunci perhitungan seperti ini misalnya:
270 * (55 / 5 + 3),
anda akan melihat hasilnya:
270 * ((55 / 5) + 3) = 3 780
komputer anda juga telah dilengkapi calculator, tetapi jika anda hanya tinggal mengetik perhitungan anda saja ke dalam kotak pencarian browser, maka tentu saja hal ini jauh lebih cepat daripada membuka aplikasi calculator anda.

2. Gunakan google sebagai alat pemeriksa ejaan.
 
Jika anda tidak yakin mengenai ejaan suatu kata, cukup masukkan kata ke google, ini adalah cara yang cepat untuk melihat apakah anda memiliki ejaan yang benar. Jika tidak benar, Google akan menyarankan ejaan kata yang benar. Selain itu, jika anda ingin mendapatkan definisi dari suatu kata, anda dapat menggunakan “define:” Hal ini untuk mengfungsikan Google sebagai kamus. Contoh penulisannya:
define: Parasympathetic

3. Gunakan kata “site:” untuk membatasi pencarian ke situs tertentu.

Banyak situs telah built-in tools pencarian tapi sebagian besar tidak dapat merepon dengan hasil yang sesuai dengan yang anda cari. Misalnya andan mencari David Beckham di situs fubkydowntown.com, anda dapat mencoba untuk mencari dengan cara ini:
david beckham site:funkydowntown.com
semua posting dengan kata kunci david beckham akan muncul dalam hasil pencarian.


4. Mengecek waktu pada saat yang bersamaan di wilayah / negara lain.


Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengecek waktu saat ini suatu negara atau kota lain dimanapun juga, sehingga anda tidak tidak salah waktu ketika anda menelepon seseorang, atau untuk urusan penting lainnya. Untuk mengecek waktu, cukup masukkan “time” diikuti dengan nama kota/wilayah. Sebagai contoh:
time California

5. Sebagai alat konversi mata uang yang cepat.

Google juga dapat melakukan konversi mata uang, misalnya:
150 pounds in dollars


6. Menganalisa kata kunci pada situs tertentu

Hal ini dapat berguna jika Anda sedang melakukan suatu pencarian, tapi Anda tidak yakin kata kunci apa yang tepat untuk dimasukkan ke mesin Google. Anda dapat menggunakan kata kunci “site:” Misalnya, Anda bisa mencoba pencarian ini:
“creative ideas” site:funkydowntown.com

7. Memberi pengecualian khusus pada kata yang diberi tanda ‘ – ‘

Anda dapat mempersempit pencarian Anda dengan menggunakan tanda tersebut. Misalnya, jika Anda mencari informasi tentang David Beckham tetapi tidak ingin tahu apa-apa tentang Victoria hanya karena Anda tidak cantik seperti Victoria (hahahaha!), Anda dapat mencoba:
“david beckham” –victoria

8. Mencari dokumen yang spesifik

Google dapat mencari di web untuk jenis file-file tertentu dengan menambahkan tanda “:” Jika Anda sedang mencari file PowerPoint tentang Make Money Online, misalnya, Anda dapat mencoba:
Make money online filetype:PPT

9. Mencari dalam rentang numerik tertentu dengan menggunakan tanda “..”

Jika Anda ingin mencari informasi tentang Piala Dunia Sepak Bola peristiwa yang terjadi di tahun 1980-an, Anda bisa menggunakan pencarian ini:
World cup soccer 1980..1990

10. Mencari kode area telepon

Pengen tahu kode area telepon tertentu? Google bisa memberitahu Anda dan bahkan juga bisa menunjukkan peta wilayah tersebut. Sebagai contoh, ketikkan: 415

Fakta mengenai Apple Store di dunia

Apple Store menjadi salah satu toko elektronik fenomenal, bukan hanya karena produk yang dijual, namun juga desain ruangan yang menarik.

Sepuluh tahun lalu, Steve Jobs memutuskan untuk membuat toko khusus yang memajang dan menjual berbagai produk buatan Apple. Soal rancang bangun toko, Apple punya prinsip desain yang minimalis.

Benar saja, seluruh toko Apple di dunia menggunakan tiga komponen utama, yakni kaca, stainless steel, dan kayu. Tapi, setelah itu, apalagi yang kita ketahui tentang toko di mana pembeli diizinkan 'mencicipi' kebolehan produk sebelum membelinya?

Berikut ini adalah sepuluh fakta tentang Apple Store.

1. Di ulang tahun yang ke-10 pada 19 Mei lalu, Apple Store menyediakan layanan "Personal Setup". Di sini, pembeli produk Apple bisa memperoleh pelayanan ekstra dari petugas toko untuk melakukan settingan sesuai dengan keinginan mereka sehingga sesampainya di rumah, pembeli tinggal menggunakan perangkat tersebut.

2. Jobs menyebut Apple Store sebagai "Genius Bar". Istilah itu terucap ketika bos Apple itu mengajak wartawan melakukan tur kecil-kecilan di toko Apple pertama di Mall Tysons Corner Center, McLean, Virginia, Amerika Serikat.

3. Kini, sudah berdiri 323 Apple Store di 11 negara di empat benua. Tercatat lebih dari 1 miliar pengunjung datang ke toko Apple dalam waktu sepuluh tahun. Ke depan, Apple berencana membuka 40 Apple Store di luar Amerika Serikat.

4. Apple Store menyumbang pendapatan sebesar US$ 3,19 miliar atau sekitar 13 persen dari total pendapatan Apple Inc.

5. Apple Store terbesar terletak di Regent Street, London, Inggris. Luasnya 25 ribu meter persegi. Toko Apple ini berseberangan dengan toko Nokia. Sementara, toko Apple yang paling kecil berada di Santa Rosa Plaza, California. Luasnya hanya 540 meter persegi.

6. Apple Store menjadi satu-satunya unit usaha di Apple Inc yang menggunakan jasa konsultan. Selama ini, Steve Jobs paling anti menggunakan jasa profesional itu untuk divisi apa pun di perusahaan tersebut. Di tahun 2008, kepada Majalah Fortune Jobs mengatakan, "Kami tak pernah menyewa jasa konsultan, kecuali untuk yang satu ini. Kami hanya ingin membuat produk yang hebat."

7. Setiap tahun ketika Apple merilis iPhone, ribuan orang rela mengantre selama berjam-jam untuk menjadi yang pertama memiliki gadget tersebut. Apple cukup baik dengan menyediakan minuman, makanan ringan, dan payung kepada para calon pembeli yang mengantre.

8. Apple Store memiliki sekitar 30 ribu karyawan. Untuk bisa menjadi penjaga toko Apple saja, tes masuknya ternyata sangat sulit. Lebih sulit ketimbang masuk Universitas Harvard. Setiap calon karyawan akan diuji pengetahuannya tentang produk-produk Apple.

Pada 2009, Apple menerima 10 ribu surat lamaran dari mereka yang ingin bekerja di Apple Store di Upper West Side, Manhattan. Tapi, Apple hanya membutuhkan 200 orang saja. Sementara, perbandingan penerimaan mahasiswa di Universitas Harvard pada tahun yang sama adalah 29 ribu calon mahasiswa berebut mendapatkan 2.000 kursi.

9. Untuk membangun sebuah Apple Store, Apple merogoh kocek sekitar US$ 315 ribu untuk membeli kaca, mebel kayu, dan baja ringan.

10. Apple Store Bondi di Australia adalah satu-satunya toko Apple yang memiliki tanaman hidup di dalam tokonya.

Legenda mahluk humanoid (Mirip Manusia)

Misteri Legenda para makhluk humanoid(mirip manusia) selalu menyertai keberadaan manusia sebagai makhluk paling cerdas di Bumi.Beberapa makhluk mitos yang ada dalam setiap kebudayaan di dunia, sebagian kecil diantaranya mungkin memang benar benar pernah hidup di masa lalu yang jauh. Dan banyak mahluk mahluk yang ada dalam budaya dunia tersebut, digambarkan sebagai humanoid. Secara harfiah, ada ribuan makhluk humanoid legendaris yang mungkin ada di alam nyata atau diyakini mengintai di atas planet kita, tapi kita akan menceritakan di sini kisah yang populer paling terintegrasi dalam berbagai budaya dan agama.

1. Gog dan Magog

Gog Magog muncul dalam beberapa Kitab Suci seperti: Al Qur'an, Kitab Kejadian, Kitab Yehezkiel dan Kitab Wahyu. Mereka bervariasi disajikan sebagai makhluk gaib, setan atau kelompok-kelompok suku bangsa yang mengintai di atas tanah. Gog dan Magog menjadi mitologi dan cerita rakyat dan keberadaan mereka diterima oleh banyak agama termasuk Islam, Kristen dan Yudaisme.


Kepercayaan yang diterima secara luas baik dalam Islam dan Kristen meyakini bahwa "Dzulqornain" (penguasa besar barat dan timur) berkeliling dunia dalam tiga arah, sampai ia menemukan sebuah suku yang terancam oleh bangsa Gog dan Magog, yang memiliki "sifat jahat dan destruktif" dan "menyebabkan kerusakan besar di bumi" Suku tersebut menawarkan upeti untuk perlindungan. Dzulqornain setuju untuk membantu mereka, tetapi menolak upeti, ia membangun sebuah dinding besar yang tidak dapat ditembus oleh Gog dan Magog. Mereka akan terjebak di sana hingga hari kiamat, dan lolosnya mereka, akan menjadi tanda dari kiamat.

2. Uhang Pandak (Bunian) 

Setiap daerah memiliki kepercayaan tentang mahluk-mahluk bunian ini, di daerah bengkulu, orang Bunian disebut juga sebabah yang merupakan satu bentuk yang mirip dengan manusia hanya saja mereka bertubuh kecil dan berkaki terbalik.

Lebih kedaerah pedalamannya lagi ada juga kisah tentang mahluk Gugua, yang mempunyai perawakan berbulu lebat, pemalu dan suka menirukan tingkah laku dan perbuatan manusia. Konon pada zaman dahulu mahluk ini bisa ditangkap. Masyarakat dahulu menangkap mahluk ini dengan menyiapkan sebuah perangkap. Ada juga kisah tentang perkawinan mahluk ini dengan penduduk local dan mempunyai keturunan.

Di gunung Sebelat (Taman Nasional Kerinci) Orang bunian dipercaya merupakan komunitas manusia hutan. Masyarakat setempat menyebutnya Uhang Pandak. Salah satu peniliti asing yang bernama Deborah Martyr begitu sangat tertarik dengan legenda ini dan melakukan penelitian, namun hingga saat ini penelitian tersebut belum menunjukkan hasil. Istilah Uhang pandak adalah pengertian dari orang yang bertubuh pendek.

Mereka merupakan mahluk yang keberadaannya telah diketahui sejak puluhan tahun yang lalu, namun hingga saat ini sulit menemukan bukti fisik dan otentik tentang keberadaan mahluk ini. Keberadaan mereka sendiri sering dilaporkan oleh orang-orang yang secara tidak sengaja bertemu dengan mereka, banyak dari wisatawan dan peneliti mancanegara yang melakukan riset tentang alam Gunung Sebelat secara tidak sengaja bertemu dengan kumpulan mahluk ini.

Informasi yang berhasil dikumpulkan mampu memberikan gambaran tentang Uhang Pandak ini. Mereka adalah mahluk yang hidup di atas tanah, berjalan dengan kedua kakinya dengan tubuh yang diselimuti oleh bulu pendek (abu-abu hingga coklat) dan tinggi tubuh sekitar 80 cm hingga 150 cm. Beberapa ahli bahkan mengklasifikasikan Uhang Pandak sebagai bagian dari rantai evolusi yang mereka sebut “kera misterius”.

Selama tiga tahun terakhir, para peneliti lokal dan mancanegara telah menjelajah hutan dengan harapan dapat menemukan bukti keberadaan masyarakat Uhang Pandak. Mereka telah melakukan banyak cara dari mulai memasang kamera trapping di wilayah hutan terutama daerah dimana sering terjadi laporan penampakan para mahluk tersebut sampai dengan pembuatan perangkap untuk menangkap salah satu dari mahluk itu.

Para ahli merasa kawatir jika memang eksistensi keberadaan Uhang Pandak ini ada, bukan tidak mungkin mereka sedang terancam kepunahan sebagai akibat dari aktivitas penebangan dan penghancuran lingkungan mereka.

Selain uhang pandak banyak komunitas orang bunian lain yang dipercaya oleh masyarakat di berbagai daerah. Sebagian kepercayaan tersebut bahkan mengatakan bahwa komunitas masyarakat orang bunian itu bukan komunitas mahluk halus, namun suatu mahluk yang mirip manusia yang memiliki sedikit perbedaan dengan mahluk manusia, ada yang beranggapan mereka adalah ras manusia tersendiri dan merupakan bagian dari ras mahluk manusia kuno.

Terlepas dari benar tidaknya mereka adalah bagian dari mahluk halus ataupun ras manusia yang berbeda. Dunia masih menyimpan misteri tentang mereka yang harus terus dilakukan penelitian tentang keberadaan mereka. Bukankah berbagai peninggalan dan kerangka mahluk setengah kera atau yang baru-baru saja dtemukan mengenai manusia pendek dari Flores membuktikan ada suatu komunitas mahluk diluar manusia modern yang pernah ada dan bisa jadi mereka tersembunyi untuk suatu hari bisa ditemukan. 

3. Abarimon

Abarimon adalah nama sebuah ras legendaris dengan kaki menghadap ke belakang, tetapi meskipun demikian, mereka mampu berjalan sangat cepat. Mereka hidup berdampingan dengan binatang liar dan upaya untuk menangkap mereka gagal karena mereka begitu buas.

Mereka tinggal di sebuah lembah besar Gunung Imaus (sekarang disebut Pegunungan Himalaya daerah Pakistan). Udara di lembah itu dikatakan memiliki magis yang jika seseorang menghirupnya dalam jangka waktu yang panjang, maka akan mustahil untuk orang tersebut tak akan bisa bernapas di udara tempat lain, dan otomatis menjadikannya tidak pernah bisa meninggalkan lembah tersebut dalam keadaan hidup.

4. Nefilim

Nephilim adalah makhluk, yang muncul dalam Alkitab Ibrani; secara khusus disebutkan dalam Kitab Kejadian dan Kitab Bilangan, mereka juga disebutkan dalam teks-teks Alkitab yang lain dan dalam beberapa tulisan-tulisan non-kanonik Yahudi. Mereka disebut orang-orang yang jatuh (the Fallen ones) dan hati manusia akan runtuh saat melihat mereka.

Beberapa menyarankan bahwa mereka adalah raksasa dan ketika mereka jatuh, tanah bergetar, menyebabkan orang lain jatuh juga. Mereka tidak mungkin tokoh-tokoh sejarah tetapi mungkin citra kuno dengan makna yang dipertanyakan. Beberapa orang berpendapat mereka adalah keturunan hibrida antara malaikat yang jatuh dengan wanita jenis manusia. Dalam Alkitab Ibrani ada juga disebutkan Refaim bersama Nephilims, yang adalah ras raksasa kuno di Zaman Besi dan dianggap kematian yang mengintai di atas bumi.

5. Mermaid

Putri duyung adalah makhluk air mitologis dengan kepala manusia perempuan dan tubuh seekor ikan duyung .. Mithos ini telah ada setidaknya sejak 5000 SM. Asal-usulnya diyakini dari Ratu Agung Atargatis, yang mencintai seorang gembala fana dan tidak sengaja membunuhnya.

Malu, dia melompat ke danau untuk berubah menjadi ikan, tapi air tidak merubah kecantikannya seluruhnya. Maka jadilah dia putri dengan pinggang ke bawah berbentuk ikan. Namun putri duyung yang tercatat dalam cerita rakyat Inggris dianggap sebagai pertanda sial. Ada kemungkinan besar bahwa mitos ini awalnya berasal dari gambaran orang tentang Sirenias (hewan air) atau orang yang menderita penyakit Sirenomelia bawaan. (sindrom putri duyung alias di mana seorang anak lahir dengan nya atau kakinya menyatu bersama-sama) 

6. Abatwa

Dalam mitologi Zulu, Abatwa adalah manusia kecil dikatakan mampu bersembunyi di bawah rumput dan dapat menaiki semut. Mereka diceritakan bergaya hidup nomaden dan berburu hanya untuk permainan. Legenda menyatakan bahwa jika seseorang bertemu Abatwa, biasanya abatwa akan mengajukan pertanyaan seperti, "Dari mana Anda pertama kali melihat saya?"

Orang tersebut harus menjawab dengan mengatakan melihat mereka dari gunung, atau dari daerah jauh. Karena mereka diceritakan sangat sensitif terhadap ukuran mereka, dan jika seseorang menjawab salah, Abatwa akan mencoba untuk membunuh mereka dengan panah racun. Menginjak Abatwa meskipun dengan tidak sengaja juga dikatakan akibatnya akan membawa ke kematian.Karena sifat pemalu mereka, mereka hanya mentolerir dilihat oleh balita, oleh penyihir, dan oleh wanita hamil . Jika seorang wanita hamil di usia tujuh bulan kehamilan melihat Abatwa laki-laki, dikatakan bahwa ia akan melahirkan anak laki-laki.

7. Elf

Elf adalah makhluk dari mitologi Jermanik. Para elf pada awalnya dianggap sebagai suatu ras dewa atau semi-dewa yang diberkahi dengan kekuatan magis, yang mereka gunakan baik untuk memberi manfaat maupun untuk mencelakakan umat manusia.

Dalam mitologi pra-Kristen, mereka tampaknya telah dibagi menjadi elf terang dan gelap, Deskripsi elf berasal dari mitologi Nordik yang menyatakan bahwa manusia bisa diangkat ke peringkat elf setelah kematian, persilangan dimungkinkan antara elf dan manusia dalam kepercayaan kuno Nordik Kata Nymph dari Yunani diterjemahkan sebagai "elf" atau variannya oleh para ahli budaya Anglo-Saxon.

8. Cyclops

Dalam mitologi Yunani dan Romawi, Cyclops adalah anggota dari ras primordial raksasa, masing-masing dengan satu mata di tengah dahinya. Kemungkinan besar mitos ini tercipta dari salah satu kelainan bawaan yang disebut Cyclopia di mana bayi manusia yang hanya memiliki satu mata pusat.

9. Orc

Orc adalah makhluk legendaris yang muncul dalam cerita-cerita rakyat dan kisah-kisah fiksi fantasi sebagai makhluk buas dengan postur tubuh menyerupai manusia, kadang-kadang seperti raksasa, kulitnya biasanya berwarna hijau, wajahnya mirip babi, kera atau monster dengan taring panjang, sifatnya garang dan buas. Dalam kisah fantasi The Lord of The Ring, Orc merupakan salah satu ras yang menghuni Bumi tengah. Orc diidentikkan sebagai ras yang ganas dan jahat. Orc merupakan musuh dari para Elf dan manusia. Mereka senang makan daging dan kadang-kadang mereka menjadi bangsa kanibal.Di dalam cerita The Lord of The Ring juga di katakan bawasannya Orc dulu berasal dari bangsa Elf/Peri.namun karena mereka selalu ditanami oleh sifat benci,iri,dengki,sombong,dan lain-lain yang jelek.makanya Elf bisa berubah menjadi Orc yang buruk rupa. 

Kata “orc” atau “ork” dihubungkan dengan setan, jin, ogre, ras yang jahat, atau monster. Setan-setan atau iblis sering disamakan dengan “Orc”. Dalam cerita-cerita, film-film dan games, Orc biasanya dilukiskan berkulit hijau, wajahnya tidak seperti manusia dengan dua taring panjang. Biasanya ukurannya lebih besar ataupun seukuran dengan manusia, dan sifatnya lebih ganas.

10.Leprechaun

Leprechaun (bahasa Irlandia: leipreachán) dalam mitologi Irlandia adalah sebangsa peri jantan yang mendiami daratan Irlandia. Bersama peri-peri lainnya, Leprechaun mendiami daratan Irlandia sebelum kedatangan bangsa Celtic. Mereka digambarkan sebagai lelaki tua yang senang berbuat nakal. Mereka berdagang dengan menjual batu kerikil atau menjadi pembuat sepatu. Mereka dikatakan menyimpan banyak harta.

11. Ogre

Ogre mungkin berasal dari Oegrus sebuah mitologi Yunani yang merupakan putra dari dewa blood shedder yunani. Sedangkani ogre sendiri adalah kata dari Prancis. Oegrus mungkin telah mengutuk beberapa orang menjadi ogre, yaitu rakasa humanoid yang mengerikan dan kejam.

Juga ditampilkan dalam mitologi, cerita rakyat dan fiksi. Ogre sering digambarkan dalam dongeng dan cerita rakyat sebagai pemakan manusia, dan telah muncul dalam banyak karya-karya sastra klasik. Dalam seni, ogre sering digambarkan dengan kepala besar, berambut dan berjanggut, memiliki nafsu makan yang rakus, dan tubuh yang kuat. Istilah ini sering diterapkan dalam pengertian metaforis kepada orang-orang menjijikkan yang mengeksploitasi, brutal atau memakan korban mereka. Kisah Perancis menceritakan mereka sebagai habitat dari Kerajaan Logres [Inggris].

12. Vampir

Vampir adalah makhluk mitologis yang hidup dengan memakan esensi kehidupan (umumnya dalam bentuk darah) makhluk hidup, terlepas dari apakah mereka adalah mayat hidup (undead) atau mahluk hidup. Meskipun entitas vampir telah dicatat dalam banyak budaya, kepercayaan pada vampir dan setan pengisap darah adalah setua manusia itu sendiri, dan bisa ditelusuri kembali hingga zaman prasejarah.

Vampir umumnya disebut sebagai makhluk malam yang bisa dihancurkan oleh siang hari. Lubang yang muncul di atas kuburan dianggap sebagai tanda dari vampir. Tidak ada bukti ilmiah mengenai vampir kecuali Vampir kelelawar.

13. Tellem

Tellem adalah orang-orang yang mendiami Bandiagara Escarpment di Mali. Suku dogon dan Masarakat mali saat ini menganggap Tellem memiliki kekuatan untuk terbang. Mereka digambarkan seperti hobbit di Lord of the Hobbit dan mereka membangun tempat tinggal di sekitar dasar tebing curam. Banyak dari struktur ini masih terlihat di daerah tersebut.

14. Yeti

Yeti atau manusia salju buruk rupa, makhluk humanoid mitologis yang dikatakan menghuni wilayah Himalaya Pakistan dan Nepal. Sebagian Komunitas ilmiah menganggap Yeti hanyalah legenda, namun tetap salah satu makhluk paling terkenal dari cryptozoology yang paralel dengan Bigfoot di Amerika Utara.

Yeti dikatakan bertubuh tinggi, makhluk bipedal ditutupi dengan rambut putih panjang dan tidak memakai pakaian. Dia memiliki fitur yang menarik yaitu dapat merubah warna rambutnya dari warna putih ke warna merah kecoklatan.


15. Werewolf

Manusia serigala adalah manusia mitologis dengan kemampuan untuk berubah bentuk menjadi serigala atau makhluk seperti serigala, baik sengaja, dengan menjadi tergigit atau tergores werewolf lain, atau setelah mendapat kutukan. Transformasi ini sering dikaitkan dengan munculnya bulan purnama. Werewolves yang sering dikaitkan manusia super kekuatan dan indera yang sangat tajam, jauh melampaui orang-orang pada umumnya

16. Fomorian

Dalam mitologi Irlandia, adalah ras semi-dewa yang mendiami Irlandia pada zaman kuno. Mereka diyakini sebagai makhluk yang mendahului para dewa, mirip dengan para Titan Yunani.

Dikisahkan bahwa mereka mewakili para dewa kekacauan dan alam liar, yang bertentangan dengan Tuatha Dé Danann yang mewakili para dewa peradaban manusia. Mereka kadang-kadang dikatakan memiliki tubuh seorang manusia dan kepala seekor kambing, atau memiliki satu mata, satu lengan dan satu kaki, tapi beberapa diantaranya, misalnya Elatha, sangat indah.

17. Blemmyes
Blemmyes adalah suku fiksi, yaitu ras makhluk yang diyakini acephalous (tanpa kepala) monster yang memiliki mata dan mulut di dada mereka. Penulis kuno kadang-kadang menggunakan istilah orang yg makan orang lain (Yunani: pemakan manusia) untuk menggambarkan Blemmyes, karena mereka dikenal karena kecenderungan kanibalisme mereka.

18. Encantado

Sebuah encantado adalah sebuah makhluk legendaris Brasil. Mereka hidup di alam bawah air yang dalam di daerah bernama Encante. Encantados paling sering digambarkan sebagai suatu jenis lumba-lumba air tawar atau ular laut yang memiliki kemampuan untuk shapeshift menjadi bentuk manusia.

Mereka dicirikan oleh kemampuan musik yang superior, penggoda, dan memiliki daya tarikyang memikat. Transformasi makhluk itu menjadi bentuk manusia tampaknya menjadi langka, dan biasanya terjadi pada malam hari. Sementara dalam bentuk manusia encantado akan memakai topi untuk menyembunyikan dahinya yang menonjol. Itu tidak hilang meskipun mereka telah berubah bentuk dan dapat menampilkan kemampuan magis, seperti kekuatan untuk mengendalikan badai dan menghantui manusia. Mereka menggunakan berbagai teknik kontrol pikiran dan dapat menimbulkan penyakit, kegilaan, dan bahkan kematian. Makhluk-makhluk ini dikenal menculik manusia. Banyak penduduk desa tidak akan pergi dekat Sungai Amazon pada malam hari karena hal ini. Banyak orang Amerika Selatan percaya adanya encantado dan mengklaim telah melihat dan berinteraksi dengan spesies ini.

19. Basajaun
Dalam mitologi Basque, basajaunak adalah roh yang mendiami gua-gua atau hutan yang melindungi kawanan ternak dan mengajarkan keterampilan seperti pertanian dan ketrampilan besi bagi manusia. Basajaun juga ada dalam mitologi Aragon di lembah-lembah Tena, Ansó, dan Broto. Ukiran abad Kelimabelas-abad yang menggambarkan basajaunak dapat dilihat di Cathedral Burgos dan di biara Santa María la Real di Najera.

20. Raksasa

Raksasa sering muncul dalam kisah mitologi dan legenda sebagai makhluk yang berukuran besar dengan kekuatan yang menakjubkan. Dalam mitologi Yunani muncul karakter Gigant dan Titan, yang merupakan golongan tua dari Dewa-Dewi Yunani. Mereka tinggal di bawah tanah dan menyebabkan fenomena gempa bumi dan gunung meletus. Mitologi Yunani juga memunculkan Kiklops, yakni ras raksasa bermata satu. Kisahnya muncul dalam Odyssey. 

Dalam mitologi Hindu terdapat makhluk sejenis raksasa yang disebut Detya, Yaksa, Asura, dan Rakshasa. Mereka semua adalah makhluk supernatural berkekuatan kecil. Sebagian besar dari mereka bertentangan dengan para Dewa dan suka mengganggu manusia. Beberapa di antara mereka berwujud manusia dan disebut “Manusyha Rakshasa”. Sebagian dari mereka adalah pemuja Dewa tertentu, namun setelah mereka mendapatkan anugerah, mereka menjadi takabur dan berangsur-angsur menjadi jahat. 

Mitologi Skandinavia memunculkan karakter Jotun, salah satu dari makhluk supernatural. Ukuran mereka besar. Mereka tinggal di Jötunheimr, salah satu cabang Yggdrasil. Sikap mereka bertentangan dengan para Æsir dan Vanir (Dewa-Dewi), namun kadang-kadang mereka menjalin hubungan dan menikah. Terdapat beberapa macam Raksasa (Jotun), seperti misalnya: Raksasa es (hrímþursar); Raksasa api (eldjötnar); dan Raksasa gunung (bergrisar).

Tambahan:
Sasquatch

Sasquatch atau lebih dikenal sebagai Bigfoot biasanya digambarkan sebagai humanoid, besar berbulu, bipedal. Komunitas ilmiah menganggap Bigfoot hanyalah kombinasi dari cerita rakyat, salah identifikasi, dan hoax, bukan makhluk yang nyata.

Bigfoot merupakan makhluk misterius yang diciri-cirikan sangat besar,diperkirakan tingginya mencapai 2,5m. dengan bulu-bulu yang menutupi seluruh tubuhnya. Bigfoot dilaporkan telah ditemukan didaerah Kanada dan Amerika Utara sejak abad 19-an. Di lihat dari jejak kakinya diperkirakan beratnya mencapai 400 kg. Bigfoot dikenal juga dengan nama Sasquatch. Sasquatch adalah nama hewan legenda yang beredar di Amerika Utara. 

Bigfoot yang berarti kaki besar adalah makhluk berukuran raksasa sisa peninggalan zaman purba. Diperkirakan, hewan tersebut masih hidup di kawasan pegunungan bersalju, di antaranya di Amerika Serikat dan gunung Himalaya China, dan orang percaya makhluk ini dapat ditemukan diseluruh dunia dengan nama-nama yang berbeda, seperti Yeti di Tibet dan Nepal, Yeren di China dan Yowie di Australia.